Potensi Penyulingan Minyak Serai Modern dan Pengolahan Getah Pinus di Gayo Lues
Gayo Lues, 25 Mei 2023 (Kamis) - Tim Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Aceh mengadakan pertemuan dengan DPMPTSP Kabupaten Gayo Lues membahas proyek penyulingan minyak serai modern dan pabrik pengolahan getah pinus di daerah tersebut.
Kepala DPMPTSP Gayo Lues, Abdul Karim menyampaikan saat ini terdapat sekitar 50.000 hektar tanaman serai wangi dan nilam di daerah kita. Tanaman ini kebanyakan tumbuh di bawah pohon pinus dan berdampingan dengan pohon tersebut. Penyulingan minyak serai modern memiliki nilai tambah, karena tidak harus memotong kayu pinus. Selain itu, proses penyulingan modern juga memiliki kualitas yang lebih baik dibandingkan dengan metode tradisional yang saat ini masih digunakan.
Selain itu, rapat juga membahas mengenai tiga pabrik pengolahan getah pinus di Gayo Lues yang memproduksi gumrosin (gondorukem), yaitu PT Rosin, Kencana Hijau Bina Lestari, dan Makmur Indonesia. Abdul Karim menambahkan, "Moratorium pengangkutan getah pinus dari Gayo Lues ke Aceh masih berlaku, dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) mendukung penuh serta mendorong konservasi." Namun, dirinya juga mencatat adanya selisih harga yang signifikan antara harga di Aceh dan Medan, dengan perbedaan sebesar 5000 rupiah.
Abdul Karim menyampaikan perlu dilakukan proyek penyulingan minyak serai modern dengan memanfaatkan tanaman serai wangi dan nilam yang melimpah di daerah tersebut. Koordinasi dengan Dinas Kehutanan diperlukan untuk mengembangkan pabrik pengolahan getah pinus. Beliau juga menekankan pentingnya memperhatikan dan mengatasi masalah penyelundupan getah pinus yang merugikan perekonomian daerah.
Rapat ditutup dengan ucapan terima kasih kepada semua peserta rapat atas kontribusinya dalam membahas proyek penyulingan minyak serai modern dan pabrik pengolahan getah pinus di Gayo Lues. Rapat ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam pengembangan sektor tersebut dan memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat Gayo Lues.
Peserta rapat yang turut hadir antara lain Abdul Karim, Kepala DPMPTSP Gayo Lues, Riadi Husaini, Sub Koordinator Pelaksanaan Penanaman Modal dari DPMPTSP Aceh, Muhammad Hatta, Analis Promosi dari DPMPTSP Aceh, Didit M Nur dari DPMPTSP Aceh, serta Agus dari DPMPTSP Aceh.